Bulan Romadhan tentulah amat dinantikan oleh kaum muslim. Di bulan inilah semua kebaikan akan dilipatgandakan pahalanya, dan dibulan ini juga setiap muslim diwajibkan untuk berpuasa.Tentu kita tidak akan melewatkan kesempatan ini bukan? Bagaimana agar kita tetap sehat selama menjalankan ibadah puasa? Berikut ini adalah tips yang akan menjadikan anda lebih segar dan sehat selama berpuasa.
- Pastikan kelengkapan zat gizi dalam makanan anda
Kelengkapan zat gizi dalam makanan baik sayur ataupun berbuka anatara lain adalah:
- Kabohidrat
Jenis karbohidrat yang dianjurkan adalah jenis kabohidrat komplek misalnya kentang, roti, nasi putih/ nasi merah dan cereal. Karbohidrat berguna untuk sumber energi tubuh selama berpuasa. Jenis karbohidrat komplek ini dianjurkan karena penyerapan ke tubuh lebih lambat sehingga rasa kenyang lebih lama dan menjaga gula darah anda tetap stabil. Karbohidrat komplek akan mengurangi pembentukan asam lambung sehingga puasa anda lebih nyaman
- Protein dan Lemak
Gunakan lauk yang rendah lemak seperti ikan, daging tanpa lemak, dada ayam serta tahu tahu tempe. Makanan yang mengandung tinggi lemak cenderung membuat tenggorokan anda kurang nyaman, perut terasa mual dan menyebabkan rasa kantuk. Terlalu sering mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak juga mengakibatkan pemyempitan pembuluh arteri yang berkiabat munculnya penyakit jantung koroner.
- Serat
Serat banyak terdpat pada sayur dan buah, rutin mengkonsumsi sayur dan buah menjadikan tubuh kita mendapat asupan serat yang dapat memberikan rasa kenyang lebih lama.Selain itu fungsi serat adalah untuk memperlancar proses buang air besar (BAB). Waktu transit kotoran di dalam usus juga menjadi lebih pendek sehingga kuman dan bakteri tidak lama bersarang di usus kita. dengan serat juga kotoran keluar tidak keras sehingga kitapun turut terhindar dari penyakit wasir. Kandungan vitamin dan mineral dari sayur dan buah juga cukup tinggi. Dengan adanya vitamin maka reaksi kimia untuk menghasilkan energi menjadi terjaga dan pemeliharaan fungsi sel tubuh lebih terjamin sehingga kita lebih segar dan enerjik selama berpuasa.
- Cukup menkonsumsi cairan
Sebaiknya kita minum cairan saaat sahur ataupun berbuka. Hal ini bertujuan untuk membantu tutbuh anda terhidrasi dengan baik. Meskipun es buah, susu dan jus buah adalah sumber cairan akan tetapi air putih adalah minuman pilihan yang terbaik,. Pastikan untuk minum setidaknya 8 gealas air minum. Hindari minuman yang mengandung kafein seperti teh, soda atau kopi. Kafein bersifat deuretik yang artinya kafein dapat menstimulasi pelepasan air dari tubuh secara cepat dan membuat tubuh mudah untuk dehidrasi. Anjuran minum air putih dapat dilihat pada gambar berikut :
sumber : Instalasi GIZI RSUD dr. Soediran MS
(Humas)